Jernih dan Mencerahkan

Spotify PHK Karyawan Pekan Ini

235

Kinipaham – Perusahaan teknologi yang bergerak di bidang musik dan hiburan, Spotify dikabarkan akan PHK karyawan pekan ini. Kabarnya, Spotify PHK Karyawan demi menekan pengeluaran untuk gaji bulanan.

Menurut laporan Bloomberg News, Selasa (24/1/2023), Spotify hingga saat ini belum membuat pernyataan resmi mengenai isu pengurangan karyawan tersebut. Bukan hanya itu, mereka juga belum mengumumkan berapa jumlah karyawan yang terdampak pengurangan.

Diketahui, perusahaan teknologi mengurangi jumlah karyawan sejak tahun lalu karena ada perubahan permintaan akibat pandemi. Ketika pandemi baru melanda dunia, banyak masyarakat yang menggunakan aplikasi Spotify untuk mendengarkan musim.

Spotify PHK karyawan dalam waktu dekat.
Spotify PHK karyawan dalam waktu dekat.

Namun, belakangan penggunanya berkurang sehingga perusahaan perlu melakukan PHK demi mengurangi biaya perusahaan di tengah kondisi perekonomian yang lesu.

Beberapa minggu belakangan sejumlah perusahaan teknologi sudah mengumumkan rencana PHK karyawan. Perusahaan induk Google Alphabet Inc berencana mengurangi 12.000 pekerjaan, sementara Microsoft sebanyak 10.000 pekerjaan.

Ilustrasi kantor Spotify. Foto: Bloomberg.

Amazon juga melakukan PHK karyawan yang diperkirakan akan berdampak pada 18.000 posisi. Sebelumnya, Meta Platform dan Twitter Inc telah melakukan PHK kepada ribuan karyawan pada tahun lalu.

Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.