Jernih dan Mencerahkan

Sebelum Corona, Wabah Penyakit Ini Pernah Bunuh Puluhan Juta Orang

347

Azab dari Tuhan

Tingginya angka kematian akibat wabah pes mendorong kepercayaan orang-orang bahwa wabah ini terjadi lantaran hukuman Tuhan. Lebih tepatnya pembalasan atas dosa-dosa seperti keserakahan, penghujatan, pencabulan dan terlalu memikirkan hal duniawi.

Epidemi Black Death telah mereda pada awal 1350-an, tetapi wabah itu muncul kembali setiap beberapa generasi selama berabad-abad. Sanitasi modern dan praktik kesehatan masyarakat telah sangat mengurangi dampak penyakit ini tetapi belum menghilangkannya.

Seperti pada 1910, wabah pes melanda Malang. “Dokter-dokter Eropa yang bekerja pada dinas pemerintah banyak yang menolak untuk dikirim ke daerah Malang,” tulis M. Balfas dalam Dr. Tjipto Mengoenkoesoemo: Demokrat Sedjati (1952). Saat itu sosok Dokter Tjipto Mangoenkoesoemo sendiri yang mampu menyelamatkan rakyat dari wabah pes yang melanda. (SFN)

Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.