Jernih dan Mencerahkan

Dul Jaelani Sempat Jadi Ateis, Pernah ‘Tantang-tantang’ Tuhan

194

Kinipaham – Putra ketiga musisi Ahmad Dhani, Dul Jaelani baru-baru ini membuat pernyataan mengejutkan. Dul mengaku pernah menjadi ateis atau orang yang tidak percaya keberadaan Tuhan.

Dikutip dari saluran Youtube Ari Lasso, Rabu 23 September 2020, Dul Jaelani mengatakan, peristiwa kecelakaan maut yang menimpanya tujuh tahun lalu membuat dia mengubah pandangan menjadi percaya terhadap Tuhan. Sebelum kejadian itu, dia tidak percaya sama sekali.

“Sangat, sangat (mempengaruhi setelah kecelakaan). Hikmahnya banyak, mungkin kalau aku gak kecelakaan mungkin aku jauh lebih bandel dari kakak Al dan El. Hanya di Ari Lasso (diungkapkan), sebelum kecelakaan aku atheis, I don’t believe in God,” ujar Dul Jaelani kepada Ari Lasso.

Baca juga: Penggemar K-Pop Indonesia Jadi yang Paling Berisik ke-3 di Twitter

Sebelum kecelakaan, Dul selalu menanyakan keberadaan Tuhan kepada bundanya. Saat itu, dia mengaku sikapnya sangat sombong. Bahkan selalu bertanya-tanya, di mana sebenarnya Tuhan yang banyak orang lain sembah itu.

“Tanya bunda. Sebelum kecelakaan aku selalu ngomong ‘mana Allah, mana Allah, aku harus sembah’. Aku benar-benar sombong sekali terhadap kehidupan ini. Sehingga karena kelalaian aku juga, dari peristiwa itu akhirnya di rumah sakit aku sadar ‘Ya Allah kau benar-benar ada’,” terangnya.

Saat itu, dia yang terbaring lemah di rumah sakit akhirnya percaya, Tuhan sejatinya ada. Bunda kandung Dul, Maia Estianti, disebut-sebut turut meyakinkan dirinya mengenai hal tersebut.

“Aku berhari-hari terbaring di rumah sakit, gak ada yang aku cari. Orang tua okelah pegang tangan bunda, itu cukup menenangkan. terus aku bilang ‘Ya Allah emang Kamu ada’ di tengah rasa sakit. Waktu itu aku cuma bisa berdoa doang gitu kan, di akhir ‘Ya Allah tolong aku’. Akhirnya bunda bilang ‘Tuh kan Allah ada kan’, dan Alhamdulillah mulai dari situ,” kata dia.

Komen yang ditutup, tetapi jejak balik dan ping balik terbuka.