Bukan Snake atau Tetris, Ini Game HP Pertama di Dunia

Kinipaham – Sebagian kita mungkin menduga, Snake atau permainan ular merupakan game HP pertama di dunia. Padahal, sebenarnya tidak demikian. Sebab, ada judul lain yang muncul lebih awal. Lantas, apa itu gerangan?

Disitat dari sejumlah sumber, Jumat 11 Juni 2021, IBM dan BellSouth bersama-sama membangun suatu proyek yang menghasilkan smartphone pertama bernama Simon Personal Communicator (SPC). Perangkat ini melakoni debutnya pada 1993 dan masuk ke pasaran setahun setelahnya.

Baca juga: Kiat Cegah Overheat pada HP yang Keseringan Dipakai Nge-game

Banyak fitur dihadirkan di ponsel ini, termasuk faks. IBM menambahkan game bernama ‘Scramble’ di sana. Permainan tersebut yang kemudian dipercaya banyak pengamat teknologi sebagai game HP pertama di dunia.

Simon Personal Communicator.
Simon Personal Communicator.

Selain menjadi game HP pertama di dunia, Scramble (1993) juga menjadi permainan pertama yang dimainkan dengan cara menyentuh layar (touch screen).

Scramble merupakan permainan ‘acak kotak’ yang mengharuskan kita menyusun gambar atau deretan angka berantakan menjadi berurutan. Permainan ini dilakukan dengan cara menggeser-geser kotak menggunakan pen yang terdapat pada ponsel SPC.

Setelah Scramble dirasa sukses, sejumlah permainan mobile lain mulai diluncurkan, misalnya Tetris yang hadir di ponsel Hagenuk MT-2000 pada 1994, lalu tiga tahun kemudian Nokia menyusul dengan merilis ‘Snake’ yang masih dikenang hingga sekarang.

Jadi, apa permainan kesukaanmu di perangkat ponsel?